Selama ini jika kalian mendengar nama Coklat Klasik, pasti terbesit dipikiran adalah nama sebuah stand minuman yang berada di pinggir jalan. Namun ini ada Cokelat Klasik Cafe dan Garden yang menjadi destinasi wisata favorit masyarakat ketika hendak ingin berkungjung ke wisata Malang.
Cokelat memang menjadi salah satu jenis makanan yang digemari oleh banyak orang, mulai dari anak-anak, orang dewasa, hingga para orang tua menyukai jenis makanan yang satu ini. Selain bisa dimakan langsung, namun cokelat juga bisa dijadikan sebagai minuman atau topping sehingga membuatnya gampang dinikmati oleh segala usia.
Nah untuk Cokelat Klasik Cafe dan Garden sendiri, rupanya memang benar adanya dimana mereka ada kaitannya dengan stand atau booth Coklat Klasik yang kerap kalian temui di pinggir jalan tersebut. Dimana café yang satu ini merupakan versi upgrade, dengan begini kalian tidak hanya bisa menikmati hidangan khas Coklat Klasik saja namun juga bisa bersantai ditempat ini.
Dengan memiliki nama Café dan Garden, pastinya kalian pun sudah memiliki bayangan mengenai konsep yang di usung tempat tersebut. Berbeda dengan stand yang ada di pinggir jalan, disini kamu bisa menikmati kelezatan minuman Coklat Klasik sambil bersantai dan menikmati pemandangan keren yang ada ditempat tersebut.
Meski masih tergolong baru, namun Cokelat Klasik Cafe dan Garden ini sudah ramai dikunjungi para wisatawan yang kebutulan main ke Malang dan mengetahui keberadaan tempat ini. Selain itu nama wisata kuliner yang satu ini juga sudah menjadi perbincangan hangat netizen di sosial media, sehingga tidak butuh waktu lama untuk namanya gampang terkenal dikalangan wisatawan.
Untuk kalian yang doyan berfoto, maka Cokelat Klasik Cafe dan Garden ini memiliki banyak spot foto yang bisa kamu explore nantinya. Hal ini dikarenakan tempat wisata kuliner ini tidak hanya memiliki tempat indoor saja, namun ada juga konsep tradisional outdoor yang sangat nyaman di tempati.
Selain menyediakan tempat yang asik buat nongkrong, Cokelat Klasik Cafe dan Garden ini juga memiliki berbagai hidangan yang lezat dan harga bersahabat. Ada juga beberapa makanan kekinian yang bisa dipesan, sehingga tidak heran banyak anak muda yang berkunjung kesini.
Karena tempatnya yang cukup luas, terkadang Cokelat Klasik Cafe dan Garden ini juga dipesan untuk beragam acara, mulai dari ulang tahun, dinner, gathering, meeting bahkan hingga acara wedding pun juga pernah ada disini.
Untuk itu, bagi kalian yang sedang main ke Malang dan bingung mau nongkrong kemana, maka Cokelat Klasik Cafe dan Garden ini recommended banget untuk kalian kunjungi nantinya.
Lokasi dan Rute Menuju Cokelat Klasik Cafe dan Garden
Untuk kalian yang kebetulan Weekend ini ada rencana main ke Malang, kita akan kasih tahu dimana sih lokasi Cokelat Klasik Cafe dan Garden ini. Letaknya berada di Jalan Joyo Agung No.184, Merjosari, Malang.
Untuk akses perjalanan ketempat ini sangat nyaman ya guys, dimana kalian bisa berkunjung kesana menggunakan mobil atau motor. Sementara untuk rute menuju Cokelat Klasik Cafe dan Garden tersebut, kalian bisa mengeceknya di Google Maps atau lebih mudahnya bisa cek di sini.
Harga Menu Cokelat Klasik Cafe dan Garden
Ada yang menarik nih, berbeda dengan stand Coklat Klasik yang ada di pinggir jalan. Namun ditempat ini kamu bakal disajikan dengan beragam menu yang bisa dipesan nantinya. Soal harga menu Cokelat Klasik Cafe dan Garden ini pun masih ramah di kantong, sehingga kamu tidak perlu khawatir nantinya.
Disini kamu tidak hanya bisa memesan minuman saja, namun ada juga beraneka makanan dan snack sebagai teman untuk menikmati Coklat Klasik ini. Nah berikut ini adalah daftar harga menu di Cokelat Klasik Cafe dan Garden yang perlu kamu ketahui.
Menu Makanan
- Mie Ayam Kepala : Rp 15.000
- Mie Ayam Ceker : Rp 15.000
- Mie Ayam Bakso : Rp 15.000
- Pecel Klasik Ayam Goreng : Rp 16.000
- Pecel Klasik Tahu Tempe : Rp 16.000
- Pecel Klasik Ayam Fillet : Rp 16.000
- Gado-Gado : Rp 16.000
- Geprek Ayam Tahu Tempe : Rp 16.000
- Geprek Ayam Bakso : Rp 16.000
- Geprek Ayam Telor : Rp 16.000
- Meatball BBQ : Rp 18.000
- Mie Kekinian : Rp 18.000
- Mie Pedas Original : Rp 18.000
- Mie Pedas Blackpepper : Rp 18.000
- Mie Pedas BBQ : Rp 18.000
- Urap Ayam Sambal : Rp 18.000
- Urap Ayam Bumbu Kuning : Rp 18.000
- Rice Bowl Blackpepper Mushroom BBQ : Rp 18.000
- Nasi Pedas Sayap : Rp 20.000
- Hotdog : Rp 25.000
- Chicken Steak : Rp 29.000
- Orak-arik Sosis : Rp 30.000
- Ayam Bakar Jamur : Rp 30.000
- Beef Steak : Rp 35.000
- Sosis Panjang : Rp 55.000
Menu Minuman:
- Mineral Water : Rp 4.000
- Es Teh : Rp 5.000
- Es Dawet : Rp 10.000
- Ice Cincau : Rp 10.000
- Cokelat Klasik Ice : Rp 10.000
- Cokelat Klasik Hot : Rp 10.000
- Passion of Taro : Rp 15.000
- Strawberry Punch : Rp 15.000
- Lychee Jelly : Rp 15.000
- Ice Melon : Rp 15.000
- Ice Nano : Rp 15.000
Aneka Snack:
- Banana Bread : Rp 10.000
- Siomay Goreng : Rp 10.000
- Tahu Petis : Rp 10.000
- Tahu Crispy : Rp 10.000
- French Fries : Rp 10.000
- Bakso Goreng : Rp 10.000
- Nuget : Rp 10.000
- Pancake : Rp 10.000
- Churros : Rp 15.000
- Batagor : Rp 15.000
- Siomay : Rp 15.000
- Fantastic Pancake : Rp 20.000
- Wings Snack : Rp 25.000
Cukup sekian dulu ya guys jalan-jalan kita kali ini di Cokelat Klasik Cafe dan Garden¸semoga bermanfaat dan bisa jadi destinasi wisata liburan kamu nanti.